Dark Choco Overnight Oats - by @dianandariskia
Sejak berkenalan dg overnight oat, saya jadi sering bikin rolled oat direndam susu gini daripada masak oat. Makannya pun, mau dibuat sarapan atau cemilan siang/malam, dalam keadaan dingin keluar dari kulkas. Entah ya, oat yg hangat itu lebih susah masuk karena mulut ini kadung familiar sama bubur gurih/manis
Kalo biasanya selalu pake kayumanis bubuk, kali ini bikin overnight oat dg serbuk cokelat dari @delihealth.id. Rasanya enaaaak! nyokelat banget dan manisnya samar. Mau diminum langsung (diencerkan dg segelas air) atau campuran makanan sehat gini boleh banget, untuk memenuhi kebutuhan serat
Choco Deli Overnight Oat
untuk 1 porsi
Bahan:
- ½ cup rolled oat
- ½ cup susu
- 1 sdm dark chocolate powdered drink @delihealth.id
bahan opsional:
- 1 sdm madu
- 1 sdm biji chia
- 1 sdm greek yogurt
topping:
buah²an segar, biji²an
Cara membuat:
Masukkan rolled oat, susu, Deli powdered drink dan bahan opsional ke dalam gelas/jar, aduk rata, lalu tutup rapat, simpan di kulkas semalaman.
Saat akan dikonsumsi, beri potongan buah segar dan biji-bijian.
Tahan 3 hari di dalam kulkas.